Internasional - Mark Zuckerberg (Bos Facebook) Bikin Status di Facebook, Bela Umat Islam | BLOG GIAK INDONESIA.COM
Breaking News
Loading...

Thursday, 10 December 2015

Internasional - Mark Zuckerberg (Bos Facebook) Bikin Status di Facebook, Bela Umat Islam

 Mark Zuckerberg Bikin Status di Facebook, Bela Umat Islam  
Ceo Facebook Mark Zuckerberg , berbicara mengenai Messenger app dalam acara Facebook F8 Developer Conference di in San Francisco, 25 Maret 2015. Facebook Messenger berevolusi menjadi sebuah platform. Pasalnya, aplikasi pesan instan ini bisa terintergrasi dengan aplikasi lain. AP/Eric Risberg
 

 Mark Zuckerberg, pendiri dan Kepala Eksekutif Facebook, secara tak langsung mengecam pernyataan Donald Trump yang melarang muslim memasuki Amerika Serikat. Kecaman itu ia tulis di dinding Facebook-nya tanpa menyebut nama Donald Trump.

Zuckerberg menyatakan menentang serangan terhadap semua komunitas masyarakat. "Setelah serangan Paris dan kebencian pekan ini, saya hanya bisa membayangkan rasa takut umat Islam, merasa bahwa mereka akan dianiaya karena tindakan orang lain," katanya lewat tulisan, seperti dilansir Telegraph, Kamis, 10 Desember 2015.

"Sebagai seorang Yahudi, orang tua saya mengajarkan saya bahwa kita harus berdiri dan melawan serangan terhadap semua komunitas masyarakat," ucapnya. Menurut dia, serangan dan kekerasan yang terjadi belakangan ini ditujukan kepada semua orang. Ancaman itu nyata dan merugikan semua orang.

Zuckerberg juga menuturkan akan membuat Facebook sebagai tempat yang aman bagi umat Islam. Diketahui, Tashfeen Malik, perempuan penyerang di San Bernardino, telah menggunakan Facebook untuk mengucapkan janji setia kepada Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) sesaat sebelum dia dan suaminya, Syed Rizwan Farook, melakukan serangan penembakan yang menewaskan 14 orang.

"Jika Anda seorang muslim di komunitas ini, sebagai pemimpin Facebook, saya ingin Anda tahu bahwa Anda selalu diterima di sini. Kami akan berjuang melindungi hak-hak Anda dan menciptakan lingkungan yang damai dan aman untuk Anda," tuturnya.
 
 

google+

linkedin

About Author
  • Donec sed odio dui. Duis mollis, est non commodo luctus, nisi erat porttitor ligula, eget lacinia odio sem nec elit. Sed posuere consecteturDonec sed odio dui. Duis mollis, est non commodo luctus, nisi erat porttitor ligula, eget lacinia odio sem nec elit. Read More

    0 comments:

    POST A COMMENT

     

    About Us

    animasi-bergerak-kapal-laut-0197 Hubungi : Bapak DEDY S: 0812-1315-4156 | Jasa Pengiriman Laut

    Gallery